Pasangan calon Presiden dan Wakil Presiden (paslon) nomor urut 01, Jokowi-Amin, unggul di Tempat Pemungutan Suara (TPS) Ketua Front Pembela Islam (FPI), Rizieq Shihab, di Kawasan Petamburan, Jakarta Pusat. Lima tahun lalu pada saat Pemilu 2014, Jokowi juga ungguli Prabowo di TPS yang sama.Dengan perolehan 98 suara, pasangan Jokowi-Amin unggul dibandingkan paslon 02, Prabowo-Sandi, yang mendapatkan 79 suara di TPS 045, RW 4, Petamburan, Jakarta Pusat. Di TPS ini, Ketua FPI Rizieq Shihab tercantum di Daftar Pemilih Tetap (DPT) nomor 189 dengan nama Moch Rizieq. Ia sendiri tak mencoblos di TPS ini lantaran berada di Arab Saudi.Rizieq Shihab di bawah bendera FPI mendukung pasangan 02, Prabowo-Sandi, dalam Pemilu 2019.googletag.cmd.push(function() { googletag.display(‘div-Inside-MediumRectangle’); });Pada Pemilu 2014 lalu, Jokowi juga mengalahkan Prabowo di TPS ini. Bahkan di TPS ini pula, Ahok sempat unggul dari Anies Baswedan, yang didukung Prabowo, di Pilkada DKI 2017. Photo: Hasil penghitungan suara di TPS 045, Petamburan, Jakarta Pusat. (ABC; Nurina Savitri) var unruly = window.unruly || {};unruly.native = unruly.native || {};unruly.native.siteId = 1082418;TPS Rizieq terletak di sebelah SMK Bethel, sekolah Kristen tempat Rizieq pernah bersekolah, yang berjarak sekitar 500 meter dari markas FPI di Petamburan III, Jakarta Pusat.TPS 044 yang terletak berdampingan dengan TPS Rizieq juga menunjukkan keunggulan untuk Jokowi-Amin.Di Kelurahan Petamburan sendiri terdapat 109 TPS yang terbagi dalam 11 Rukun Warga atau RW.Abdullah Ahmad Bahanan, Ketua RT 1 RW 4 Kelurahan Petamburan, mengatakan terlepas dari hasil penghitungan di TPS 044 dan 045, sebagian besar TPS di Petamburan, pada Pemilu 2014 lalu, memenangkanPrabowo yang kala itu berpasangan dengan Hatta Rajasa. Photo: DPT di TPS 045 yang memuat nama Ketua FPI di nomor 189 (Moch Rizieq). (ABC; Nurina Savitri) Original Source : http://www.tribunnews.com/australia-plus/2019/04/17/jokowi-amin-unggul-19-suara-di-tps-ketua-fpi-rizieq-shihab