TRIBUNNEWS.COM – Presiden Joko Widodo (Jokowi) kembali buka suara soal hoaks yang kerap menimpa dirinya.
Namun, dalam pernyataannya kali ini, Calon Presiden Nomor Urut 01 ini menegaskan bahwa dirinya tak akan mendiamkan hoaks.
Pernyataan soal perlawanan terhadap hoaks itu ia sampaikan di dua tempat berbeda yakni di Magelang dan Yogyakarta.
Baca: TKN Kerahkan 5.320 Jurkamnas dalam Kampanye Terbuka Jokowi-Maruf
Berikut fakta terkait pernyataan Jokowi, Sabtu (23/3/2019):
1. Tegaskan Akan Lawan Hoaks
Jokowi menghadiri acara deklarasi Alumni Jogja SATUkan Indonesia.
Acara deklarasi ini digelar di Stadion Kridosono, Kota Yogyakarta, Sabtu (23/3/2019).

Jokowi menceritakan, selama ini dirinya memilih diam ketika difitnah.
Bahkan, saat dihina dan direndahkan pun dirinya tetap memilih diam.
“Saya ini sebenarnya sudah diam 4,5 tahun, difitnah- fitnah saya diam, dijelek-jelekin saya diam, dicela dan direndah-rendahkan saya diam. Dihujat-hujat, dihina-hina saya juga diam,” ujar Joko Widodo dalam sambutanya di acara deklarasi Alumni Jogja SATUkan Indonesia di Stadion Kridosono, Kota Yogyakarta, Sabtu (23/3/2019) seperti dikutip dari Kompas.com.