Indonesia

[DISINFORMASI] Menhan: Jika masih ada Ulama Atau Ustadz Bilang Kafir Saat Ceramah, Silahkan Laporkan

[DISINFORMASI] Menhan: Jika masih ada Ulama Atau Ustadz Bilang Kafir Saat Ceramah, Silahkan Laporkan

[DISINFORMASI] Menhan: Jika masih ada Ulama Atau Ustadz Bilang Kafir Saat Ceramah, Silahkan Laporkan

KATEGORI: DISINFORMASI

Penjelasan :

Ramai di sosial media Facebook mengenai tangkapan layar dari artikel pada situs operain.blogspot.com. Artikel tersebut berjudul “Menhan: Jika masih ada Ulama Atau Ustadz Bilang Kafir Saat Ceramah, Silahkan Laporkan”. Dalam artikel ini dikatakan bahwa Menteri Pertahanan Ryamizard Ryacudu akan menciduk dan menempeleng pihak-pihak yang menyebut kafir. Tangkapan layar dari artikel ini kemudian beredar dengan disertai berbagai caption bernada kemarahan dan ujaran negatif.

Adapun berdasarkan penelusuran, tidak ditemukan sumber berita kredibel mengenai himbauan Menhan untuk melaporkan ulama atau ustadz yang menyebut kafir. Selain itu, pernyataan dari Menhan juga telah dimodifikasi dengan menambah pernyataan palsu pada artikel operain.blogspot.com. Pada operain.blogspot.com, pernyataan Menhan berbunyi “Kalau ada yang bilang kafir, bisa saya cyduk tidak hanya saya tempeleng. Pancasila itu persatuan Indonesia yang berperikemanusiaan”. Sedangkan dikutip dari Detik.com, pernyataan asli dari Menhan berbunyi “Saya selalu baca surat itu lakum diinukum waliyadiin, agamamu, agamamu. Kamu tidak menyembah apa yang saya sembah dan saya tidak menyembah apa yang kamu sembah. Masuk neraka itu urusan Tuhan, enaknya kalau bilang kafir-kafir. Kalau ada yang bilang kafir, saya tempeleng. Pancasila itu persatuan Indonesia yang berperikemanusiaan”. Operain sendiri merupakan situs blog yang tidak memiliki kredibilitas dan banyak menyajikan berita-berita bersifat disinformasi.

Link Counter :

https://news.detik.com/berita/d-4454350/menhan-kalau-ada-yang-bilang-kafir-saya-tempeleng

https://tirto.id/menhan-kalau-ada-yang-bilang-kafir-nanti-saya-tempeleng-dixa

https://tekno.kompas.com/read/2016/12/15/19130057/begini.cara.kenali.situs.web.hoax.dan.penipu?page=all



Original Source : https://stophoax.id/blog/post/disinformasi-menhan-jika-masih-ada-ulama-atau-ustadz-bilang-kafir-saat-ceramah-silahkan-laporkan