37
[HOAKS] Garuda Indonesia Ulang Tahun Ke-93 Bagi-Bagi Tiket Gratis
KATEGORI: HOAKS
Penjelasan :
Beredar informasi di halaman website lufthansa.com.log-in.club yang menjelaskan bahwa maskapai Garuda Indonesia sedang merayakan ulang tahun ke 93 dan memberikan dua tiket pesawat gratis.
Faktanya isu soal pembagian dua tiket pesawat gratis Garuda Indonesia dalam rangka perayaan ulang tahun ke-93 adalah tidak benar. Lewat halaman resmi nya https://www.garuda-indonesia.com/ Garuda Indonesia memastikan bahwa pihaknya tidak pernah mengeluarkan informasi maupun promo dalam bentuk apapun seperti yang terdapat didalam website tersebut.
Senior Manager Public Relation Garuda Indonesia IKhsan Rosan membantah adanya pembagian dua tiket gratis tersebut saat dikonfirmasi oleh kumparan.com. “Itu hoaks. Garuda Indonesia memastikan informasi promo tiket tersebut tidak valid dan bukan informasi resmi dari Garuda Indonesia,” kata Ikhsan
Pihaknya menambahkan Garuda Indonesia tidak pernah mengeluarkan informasi mengenai promo mengenai potongan harga tiket pesawat atau pembagian tiket gratis. Seluruh informasi terkait promo tiket dan kegiatann marketing lainnya hanya dapat diakses melalui aplikasi mobile apps dan akun resmi social media milik Garuda Indonesia. Selain itu Ikhsan menjelaskan dalam pesan tersebut tertulis ulang tahun Garuda Indonesia yang ke-93 padaha Garuda indonesia tahun 2018 berulang tahun ke-69. Ikhsan menghimbau agar masyarakat lebih berhati hati terhadap info yang mengatasnamakan Garuda Indonesia, bagi para pengguna jasa yang ingin memperoleh informasi terkait promo yang ditawarkan oleh Garuda Indonesia bisa di cek melalui website www.garuda-indonesia.com maupun akun resmi social media Garuda Indonesia seperti twitter @indonesiagaruda, facebook @garuda.indonesia, instagram @garuda.indonesia, hingga akun resmi “Garuda Indonesia” di Line maupun melalui fitur layanan mobile apps dan call center Garuda Indonesia 0804 1807 807 dan 021-23519999.
Link Counter :
https://kumparan.com/@kumparannews/hoaxbuster-tidak-ada-bagi-bagi-tiket-pesawat-gratis-di-hut-garuda
Berita Terkait
Original Source : https://www.kominfo.go.id/content/detail/17100/hoaks-garuda-indonesia-ulang-tahun-ke-93-bagi-bagi-tiket-gratis/0/laporan_isu_hoaks